Friday, May 29, 2009

Menginstal File-File Deb (Paket Software Debian) secara Manual

Bila Anda pernah menginstal paket-paket DEB secara manual dengan men-doubleclick file-nya langsung, mungkin Anda akan kesal karena pesan ‘dependency is not satisfiable bla bla bla ...’, padahal dependency yang dimaksud sudah ada dan diletakkan di folder yang sama, hanya package manager-nya saja yang ‘gak tahu (diri).

Sebelumnya letakkan paket-paket yang ingin Anda instal pada folder khusus. Jalankan System > Administration > Synaptic Package Manager. Klik File > Add downloaded packages, kemudian pilih folder yang dimaksud. Kelemahan dari cara ini adalah, ia akan menginstal semua paket yang ada di dalam folder tersebut. Bila Anda ingin yang lebih advanced, misalnya hanya menginstal sebagian paket saja dan dependency-dependency-nya, sedangkan Anda tidak tahu mana saja yang merupakan dependency dari paket tersebut, atau ingin lebih aman, maka sebaiknya dengan cara di bawah ini.

Advanced

Salin/pindahkan semua paket DEB tersebut ke /var/cache/apt/archives/. Untuk memindahkannya kita harus punya hak sebagai administrator, salah satu cara yang bisa Anda pilih adalah dengan membuka Nautilus sebagai Root: tekan [Alt+F2], ketikkan gksu nautilus, tekan [Enter].
Setelah itu installah seperti biasa dengan Synaptic, atau melalui terminal bila Anda terbiasa dengan cara tersebut.

No comments:

Post a Comment